Dalam Silaturahmi itu, Kapolda Brigjen Arman Depari mengatakan, para serikat buruh dan pekerja harus tertib berlalulintas dengan menertibkan diri sendiri, isteri dan anak.
" Para buruh surat-surat kendaraan dan SIMnya harus lengkap. Tertib diri sendiri, isteri dan juga anak," kata Arman Depari, Rabu (22/4).
Selain itu kapolda juga mengingatkan agar para buruh dan serikat pekerja tidak terlibat dalam pemakaian dan peredaran narkoba.
" Menjaga agar narkoba jangan sampai masuk ke rumah kita sendiri," tambah Arman Depari.
Arman mengatakan, silaturahmi yang dilakukan antara pihak kepolisian dan serikat buruh dan pekerja bertujuan menjalin komunikasi dan saling pengertian dengan masyarakat.
" Kami ingin agar ada komunikasi dua arah antara polisi dan masyarakat yang kami ayomi. Ini komitmen kita bersama menjaga keamanan dan kenyamanan di Batam dan wilayah hukum Polda Kepri," ungkap Arman. (selengkapnya edisi cetak tribun batam)
0 komentar:
Posting Komentar